-->
MGNaNqV6MGVcNqJbNWB8LWV9x7ogxTcoAnUawZ==
MASIGNCLEANSIMPLE103

Inilah 3 Cara Memulihkan Akun Google Yang Lupa Password / Sandi

 Lupa pasword atau sandi pada akun google adalah kerap dialamin oleh banyak orang. Jika ini terjadi pada anda, maka google telah mengantisipasinya melalui tga pilihan yang berbeda beda seperti alamat email pemulihan, nomor telepon pemulihan, pertanyaan keamanan.

Apabila tiga pilihan tersebut tidak juga dapat anda lakukan, sudah dipastikan anda akan kesulitan saat memulihkan akun gmail anda. Oleh karena itu, sebagai langkah antisipasi, saya menyarankan anda untuk memilih salah satu dari tiga pilihan tersebut ketika melakukan pendaftaran gmail baru. Pastikan pula bahwa anda tidak melupakan jawaban dari pertanyaan, alamat email dan paswordnya, serta nomor telepon pemulihan yang anda gunakan.

cara mengatasi lupa akun gmail lupa pasword

Selain tiga pilihan diatas, anda juga bisa memulihkan alamat gmail anda dengan menggunakan aplikasi kode verifikasi, apabila anda sudah melkakan pengaturan pada aplikasi seperti Google Authenticator atau Authy. Yuk ketahui lebih lanjut tentang cara memulihkan akun google anda melalui artikel dibawah ini.

1. Menggunakan Alamat Email Pemulihan

 Pemulihan keamanan yang bisa anda lakukan ketika anda mengalami lupa pasword atau sandi akun gmail anda adalah melalui alamat email sebagai account recovery anda. Cara ini biasa dilakukan ketika anda lupa sandi atau password gmail dan nomor telpon yang telah dimasukkan sudah tidak aktif.

Namun ini ada syaratnya, yakni anda harus sudah pernah menambahkan alamat email lain pada akun google anda dan memiliki akses ke akun email pemulihan tersebut. Jika memang syarat tersebut terpenuhi, silahkan ikuti langkah-langkah berikut ini.

- Buka akun email pemulihan dan pilih menu Recovery Your Account melalui browser yang berbeda jika anda menggunakan email gmail. setelah itu, cek email masuk dari Google dengan judul Kode Verifikasi Google.

- Maka anda akan menemukan kode verifikasi yang teleh dikirmkan oleh pihak Google.

- Masuk lagi ke halaman untuk memasukkan verification codes. Masukkan 6 digit kode tersebut, setelah itu klik tombol Berikutnya.

- Maka akan tampil halaman baru, silahkan masukkan password baru anda sebanyak dua kali, lalu klik tombol Ubah sandi.

- Apabila password yang anda masukkan sesuai dengan aturan google, maka proses reset password gmail sudah berhasil anda lakukan.

2. Menggunakan Pertanyaan Keamanan

 Untuk anda yang ingin mengatur ulang password melalui pertanyaan keamanan, silahkan anda ikuti langkah-langkah dibawah ini.

- Buka halaman login, kemudian pilih Reset Your Password atau anda juga bisa mengunjungi halaman ini https://accounts.google.com/signin/v2/recoveryidentifier?hl=in&flowName=GlifWebSignIn&flowEntry=ServiceLogin

- Masukkan alamat email atau nomor telepon yang anda gunakan untuk masuk ke akun google anda, lalu klik tombol Berikutnya.

- Masukkan pasword lama yang pernah anda gunakan sebelumnya yang masih anda ingat. Setelah itu klik tombol Berikutnya.

- pada halaman ini, silahkan klik tombol Coba Pertanyaan yang lain sampai muncul halaman pertanyaan keamanan.

- Kemudian, masukkan jawaban dari pertanyaan keamanan yang pernah anda buat sebelumnya. Lalu klik tombol Berikutnya.

- pada halaman selanjutnya, silahkan masukkan bulan dan tahun akun gmail dibuat, lalu klik tombol berikutnya.

- Apabila bulan dan tahun yang anda masukkan benar, maka anda akan diminta untuk memasukkan password baru. Setelah itu, masukkan password baru anda dua kali.

- Selesai.

3. Menggunakan Nomor Telepon Pemulihan

 Jika anda sudah pernah memasukkan nomor telepon pada email anda yang mengalami lupa sandi, dan nomor telepon tersebut juga masih aktif, maka cara berikut ini bisa anda lakukan untuk memulihan akun gmail anda. Berikut ini caranya;

- Masukkan nomor telepon anda, kemudian klik tombol kirim SMS.

- Setelah itu, cek SMS yang masuk ke nomor telepon tersebut. Kemudian masukkan kode yang diterima pada kolom isian verifikasi  kode. Klik tombol Berikutnya untuk melanjutkan.

- Anda akan melihat halaman baru untuk mengubah password gmail anda. Masukkan sandi baru anda dua kali, kemudian klik tombol Ubah sandi.

- Selamat anda sudah bisa mengubah sandi akun gmail anda.

 Melalui 3 cara yang saya bagikan diatas, anda sudah bisa mengatur ulang kata sandi gmail anda. pastikan email atau nomor telepon pemulihan anda selalu aktif, supaya anda bisa memulihkan email anda jika anda mengalami lupa password lagi di kemudian hari. Anda juga bisa memperbarui nomor dan email pemilhan baru jika anda sudah mengganti nomor dan email anda.

Share This Article :
Singgih

Hobi membaca dan menulis. dan saya juga seorang pengusaha muda di bidang ponsel dan komputer terutama servis / perbaikan.

533217511242065814

SINGGIH SRP

SINGGIH SRP
Jangan lupa Suscribe akun Youtube kami